Status: Penulis
Adalah seorang dosen di Program Studi Fisioterapi, Fakultas Vokasi Universitas Kristen Indonesia. Dengan latar belakang akademik yang kuat, beliau meraih gelar Doktor dalam bidang Ilmu Kesehatan Masyarakat dari Universitas Indonesia pada tahun 2023. Dr. Citra telah banyak berkontribusi dalam penelitian di bidang Kesehatan masyarakat, termasuk penelitian yang didanai melalui Hibah Kemenristekdikti skema dosen pemula pada tahun 2019, serta dari lembaga non-pemerintah dan universitas. Hasil penelitian beliau telah dipublikasikan dalam jurnal- jurnal terindeks internasional dan jurnal nasional terakreditasi, memperlihatkan komitmen beliau terhadap pengembangan ilmu pengetahuan. Dalam kapasitasnya sebagai pengajar, Dr. Citra menyampaikan mata kuliah Kesehatan Masyarakat, Promosi Kesehatan, Ilmu Sosial dan Budaya Kesehatan, serta Metodologi Riset Fisioterapi, membimbing mahasiswa untuk menjadi profesional yang berwawasan luas dalam bidang kesehatan.
Alamat Kantor :
Jl. Raya Sungon Ruko 22 Suko, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61224
© 2024 All rights reserved | Penerbit Buku Bfs Medika – CV. Bfs Medika